Kami percaya bahwa sangatlah penting adanya suatu peran serta orang tua didalam berbagai kegiatan sekolah. Orang tua yang berkomitmen, terlibat dan mendukung kegiatan sekolah merupakan kunci kesuksesan dari suatu sekolah.

Penelitian pendidikan baru-baru ini menyarankan bahwa sekolah yang mempunyai standar pendidikan tinggi, memiliki beberapa kesamaan :

  • Standar pembelajaran yang tinggi ditetapkan untuk para siswa
  • Adanya kepemimpinan yang kuat dan efektif
  • Para guru mempunyai pengetahuan yang mendalam dan terbaru di bidang studi mereka dan bagaimana para siswa bisa mempelajarinya
  • Adanya suatu budaya sekolah yang positif dimana siswa bisa merasakan kebanggaan dan kepemilikan
  • Adanya peran serta yang mendalam antara orang tua dan komunitas

Pada dasarnya, sekolah dimana sejumlah besar orang tua berperan aktif dalam membahas, memantau dan mendukung pembelajaran anak-anak mereka adalah tempat dimana anak-anak tersebut melakukan yang terbaik.

Sekolah harus mengambil suatu tanggung jawab untuk menyakinkan orang tua untuk tetap terhubung. Sekolah sedapat mungkin berkomunikasi langsung dengan orang tua, mengundang orang tua untuk secara teratur menghadiri sesi fungsi dan informasi, dan mendorong orang tua untuk terlibat dalam kehidupan sekolah secara keseluruhan. Sekolah perlu menyediakan berbagai macam kegiatan yang bisa diikuti oleh orang tua karena orang tua menyukai hal dan ketrampilan yang berbeda.

Di Sekolah Ciputra, kami mengharapkan para orang tua untuk terlibat di dalam konferensi segitiga, konferensi yang dipimpin siswa, pameran siswa dan proyek personal yang merupakan bagian dari pelaporan proses pembelajaran anak. Kami juga menyarankan orang tua untuk sebisa mungkin terlibat dalam komite sekolah, sebagai narasumber utama dalam program pembelajaran atau hari karir atau hanya sekedar mengunjungi sekolah sepanjang tahun.

Kami mendorong orang tua untuk membaca buletin sekolah, memeriksa situs web secara teratur, dan mendiskusikan kejadian sekolah sehari-hari dengan anak mereka. Apabila ada suatu permasalahan yang muncul, kami ingin Anda merasa nyaman untuk membicarakannya dengan orang yang tepat. Kami selalu terbuka untuk saran dan ide-ide.

Penelitian lain menunjukkan bahwa walaupun keterlibatan orang tua cenderung konsisten di seluruh tingkat pra-sekolah dasar / anak usia dini, ada kecenderungan penurunan dramatis dalam keterlibatan orang tua di sekolah ketika anak-anak mereka memasuki kelas 4-6 dan remaja. Kami mendorong semua orang tua untuk secara aktif meninjau cara-cara untuk tetap terhubung dengan sekolah kami saat anak Anda pindah dari Pra-SD hingga Kelas 6 dan ke Kelas 12.

Di Sekolah Ciputra, kami berharap Anda dapat terlibat secara integral dalam pendidikan anak Anda. Tujuan kami adalah agar Anda merasa disambut, dihargai, dan didengarkan.